Diisukan Bakal Diganti oleh Mourinho, Bos Bayern Tegaskan Masa Depan Kovac Masih Aman

Ezha Herdanu, Jurnalis
Minggu 26 Mei 2019 02:56 WIB
Niko Kovac (Foto: Zimbio)
Share :

Rummenigge selaku salah satu pimpinan Bayern pun lantas memberikan komentar soal masa depan Kovac. Ia menegaskan bahwa masa depan pelatih berkebangsaan Kroasia tersebut masih aman bersama Bayern.

“Sungguh gila jika membuat masa depan seorang pelatih bergantung pada satu laga saja. Kami (Bayern dan Kovac) tidak punya masalah satu dan lainnya. Semua berjalan baik. Tidak ada yang meragukan bahwa dia akan jadi pelatih kami musim depan,” ucap Rummenigge, seperti disadur dari Bild, Minggu (26/5/2019).

“Saya pikir, jika Anda punya pelatih seperti Niko Kova di Bayern pada musim pertama, itu sudah termasuk sukses. Dia adalah pelatih muda yang relatif tidak punya pengalaman,” tuntas pria berkebangsaan Jerman tersebut.

(Mochamad Rezhatama Herdanu)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita Bola lainnya