PORTO – Pada jeda internasional kali ini, Pelatih Timnas Brasil, Tite, tidak memanggil Neymar da Silva dan Vinicius Junior ke dalam skuadnya. Hal itu dikarenakan kedua pemain tersebut sedang mengalami cedera. Penggawa Timnas Brasil, Casemiro, pun menjelaskan seandainya kedua pemain tersebut sehat, Tite pasti akan memanggil mereka lantaran Neymar dan Vinicius disebutnya memiliki kualitas.
Menurut Casemiro, Neymar merupakan pemain yang saat ini menduduki posisi ketiga sebagai yang terbaik di dunia. Tepatnya setelah Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi. Ia memandang kalau suatu saat nanti Neymar bisa saja menjadi yang terbaik di dunia lantaran pemain Paris Saint-Germain (PSG) itu telah memiliki potensinya.
(Baca juga: Brasil Diimbangi Panama 1-1 di Laga Persahabatan)
Sementara itu untuk Vinicius, Cassemiro mengaku terkesan. Pasalnya, meski masih berusia muda, namun Vinicius dipandang telah mampu menampilkan level permainan yang oke di Madrid. Terlebih lagi, persaingan di Madrid juga terbilang ketat dengan hadirnya berbagai pemain bintang di sana. Maka dari itu, Casemiro tak ragu menyebut Neymar dan Casemiro bisa bermain di tim mana pun.