Beto Sebut Timnas Indonesia Harus Kerja Keras Jelang Piala AFF 2018

Wikanto Arungbudoyo, Jurnalis
Rabu 17 Oktober 2018 06:05 WIB
Alberto Goncalves (Foto: Wikanto Arung/Okezone)
Share :

BEKASI - Nama Alberto Goncalves lagi-lagi muncul sebagai pencetak gol bagi Tim Nasional (Timnas) Indonesia. Pemain naturalisasi asal Brasil itu kembali menyumbang gol buat Tim Garuda.

Sundulan Beto, sapaan akrabnya, di menit ke-40 mampu memecah kebuntuan Timnas Indonesia kala menjamu Hong Kong pada uji coba di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Kabupaten Bekasi, Selasa 16 Oktober 2018. Sayangnya, tim tamu berhasil menyamakan kedudukan di babak kedua.

(Baca juga: Bima Sakti Klaim Sudah Punya Kerangka Tim untuk Piala AFF 2018)

 

Kedua tim harus puas berbagi angka di pertandingan tersebut. Laga menghadapi Hong Kong itu merupakan persiapan terakhir bagi Timnas Indonesia jelang laga perdana Piala AFF 2018 kontra Singapura, 9 November mendatang. Beto mengatakan, tim tetap harus bekerja keras hingga laga perdana tersebut.

"Kita tetap harus kerja keras. Masih ada waktu satu bulan lagi jadi kita tetap harus berlatih. Kita juga masih ada TC (training camp/pemusatan latihan) jadi tetap harus kerja," ujar penyerang Sriwijaya FC itu kepada wartawan, Rabu (17/10/2018).

 

"Kita harus lebih kompak lagi. Yang penting kita harus percaya sehingga kita bisa menang," imbuh Beto.

Sebagaimana diketahui, Indonesia tergabung dalam Grup B Piala AFF 2018 bersama Thailand, Singapura, Filipina, dan Timor Leste. Ujian berat harus dilalui oleh anak asuh Bima Sakti mengingat dua laga tandang akan dilakoni kontra Singapura dan Thailand.

(Fetra Hariandja)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya