Thierry Henry Resmi Jadi Pelatih AS Monaco

Andika Pratama, Jurnalis
Sabtu 13 Oktober 2018 17:48 WIB
Thierry Henry (Foto: Reuters)
Share :

MONACO – AS Monaco telah menemukan sosok yang tepat untuk menggantikan Leonardo Jardim dan itu adalah legenda sepakbola Prancis yakni Thierry Henry. Mantan pemain Barcelona itu memiliki tugas berat untuk mengangkat performa Monaco yang sedang dalam kondisi terpuruk.

Wakil Presiden Monaco, Vadim Vasilyev, menilai bahwa Henry memiliki segela atribut untuk menjadi juru taktik bagi Radamel Falcao cs. Terlebih lagi, Henry pun pernah mejadi bagian dari Monao dari 1993-1999 dengan koleksi 28 gol dari 141 pertandingan.

Dengan pengetahuan sepakbola dan pengalamannya sebagai pemain Monaco maka Henry pun dipercaya untuk menjadi juru selamat Les Monégasques –julukan Monaco– di musim 2018-2019. Vasilyev pun menegaskan bahwa seluruh elemen di Monaco akan mendukung Henry agar bisa meraih kesuksesan.

BACA JUGA: Mantan Striker Chelsea Sebut Hazard Berpeluang Raih Trofi Ballon dOr

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya