Lawan Madrid, Ajax Incar Hasil Imbang

Dewi, Jurnalis
Rabu 07 Desember 2011 12:03 WIB
Foto: Frank De Boer/Getty Images
Share :

AMSTERDAM – Ajax Amsterdam akan menghadapi Real Madrid ‘B’ dalam pertandingan terakhir penyisihan Grup D, dinihari nanti. Hasil imbang sudah cukup untuk meloloskan The Amsterdammers melaju ke babak 16 Besar.
 
Los Blancos sudah memastikan diri lolos sebagai juara Grup D dan Jose Mourinho diprediksi akan kembali mengistirahatkan pemain bintangnya demi mempersiapkan laga El Clasico melawan Barcelona akhir pekan ini.
 
“Meski mereka tidak menurunkan formasi terbaik, mereka masih tim hebat,” kata pelatih Ajax Frank de Boer.
 
“Anda lihat dua pekan lalu ketika mereka menurunkan tim ‘B’ dan unggul 3-0 dalam sembilan menit melawan Dinamo Zagreb,” lanjutnya, seperti dikutip Gulf Daily News, Rabu (7/12/2011).
 
Olympique Lyon berada di urutan tiga, tertinggal tiga poin dari Ajax dan hanya bisa lolos jika mereka mampu mengalahkan Dinamo sementara Ajax kalah dari Madrid dengan selisih gol tujuh.

(Dewi)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya