Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Kolarov Jadi Rebutan Inter & Juventus

Alfa Mandalika , Jurnalis-Kamis, 18 Juli 2013 |05:08 WIB
Kolarov Jadi Rebutan Inter & Juventus
Aleksandar Kolarov. (Foto: Ist)
A
A
A

MANCHESTER – Bursa transfer musim panas ini memang menarik untuk disimak. Selain mampu menghadirkan berbagai kejutan, persaingan klub-klub untuk merekrut pemain juga mampu mencuri perhatian.
 
Dua klub raksasa Italia, Inter Milan dan Juventus dikabarkan juga tengah bersaing untuk mendatangkan bek Manchester City, Aleksandar Kolarov. Ya, bek asal Serbia itu memang santer terdengar akan segera meninggalkan Manchester City.
 
Seperti diwartakan Daily Star, Kamis (18/7/2013) Kolarov memang terus dikaitkan dengan Bianconeri. Namun, kabar teranyar mengungkapkan Inter juga tidak luput untuk ikut mengincar Kolarov.
 
Defender 27 tahun itu juga mengakui akan ketertarikannya bergabung dengan klub Serie A. Jarang mendapatkan tempat utama dalam skuad The Citizens ditengarai menjadi penyebab ingin hengkangnya Kolarov dari Etihad Stadium.
 
Mendengar kabar tersebut, pihak Manchester City pun merespon dengan positif. Diyakini jika ada tawaran harga sekira 14 juta euro hal itu bisa memaksa Manuel Pellegrini untuk melepas Kolarov.
 
Tak ingin ketinggalan berita bola? Follow twitter kami @bola_okezone

(Achmad Firdaus)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement