MADRID - Kehebatan Cristiano Ronaldo dalam mengolah si kulit bundar sudah tidak diragukan lagi, tapi untuk masalah sikap masih diragukan. Itulah yang ada dipikiran pelatih Real Mallorca, Joaquin Caparros.
Real Madrid sukses mempermalukan Real Mallorca dalam laga lanjutan La Liga, pekan kemarin. El Real berhasil menjebol gawang Mallorca sebanyak lima kali tanpa balas yang dua diantaranya dicetak oleh Ronaldo.
Dalam kemenangan Madrid tersebut, Caparros menyayangkan selebrasi gol Ronaldo yang menaruh tangan di dekat telinganya. Caparros menilai hal tersebut bentuk keangkuhan seorang Ronaldo.
“Ia (Ronaldo) perlu menonjolkan sisi kerendahan hati dan ambisinya di saat yang tepat karena sebagai seorang pesepakbola, dia telah memiliki banyak hal. Statistik menyatakan dia punya segalanya akan tetapi, dirinya kehilangan sifat itu," ujar Caparros, seperti dilansir Football-Espana.
Oleh karena itu, mantan pelatih Athletic Bilbao tak merasa aneh bila pemain berjuluk CR7 gagal meraih gelar Ballon d’Or. Caparros menilai Ronaldo belum pantas meraihnya, karena sikapnya tersebut.
"Penilaian Ballon d'Or itu mencakup segala aspek, seperti saat Zinedine Zidane dan Kaka memenanginya. Hal itu berdasarkan perilaku di dalam dan di luar lapangan jadi, tak heran jika dia (Ronaldo) gagal memenanginya," pungkasnya.
(Fitra Iskandar)