
Kemenangan telak di China itulah yang menjadi motivasi utama Korea Selatan untuk melakukan aksi balas dendam di Jakarta. Souto memastikan pasukannya telah menjalani latihan keras menjelang laga krusial ini.
"Saya rasa pemain sudah siap untuk pertandingan. Kami berjanji akan memberikan penampilan terbaik. Tapi kami tidak menjanjikan sebuah hasil. Yang pasti kami akan berjuang untuk negara ini," kata Souto.
Berikut Jadwal Siaran Langsung Timnas Futsal Indonesia vs Timnas Futsal Korea Selatan:
Selasa 27 Januari 2026 pukul 19.00 WIB – live di MNCTV.
(Wikanto Arungbudoyo)