Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Nova Arianto Langsung Bergerak, Panggil 5 Pemain Persib Bandung ke Timnas Indonesia U-20!

Cikal Bintang , Jurnalis-Kamis, 27 November 2025 |16:12 WIB
Nova Arianto Langsung Bergerak, Panggil 5 Pemain Persib Bandung ke Timnas Indonesia U-20!
Nova Arianto langsung bergerak usai ditunjuk jadi pelatih Timnas Indonesia U-20 (Foto: PSSI)
A
A
A

BANDUNG – Nova Arianto langsung bergerak usai ditunjuk jadi pelatih Timnas Indonesia U-20. Ia memanggil lima pemain Persib Bandung untuk mengikuti seleksi.

PSSI menunjuk Nova Arianto sebagai pelatih anyar Timnas Indonesia U-20 pada Kamis 20 November 2025. Pelatih berusia 46 tahun itu ‘naik kelas’ setelah sebelumnya sukses bersama Timnas Indonesia U-17.

1. Mulai Bergerak

pssi umumkan nova arianto pelatih timnas indonesia u-20 foto pssi

Menjadi pelatih Timnas Indonesia U-20, Nova akan menghadapi agenda yang cukup padat pada 2026. Di antaranya adalah Piala AFF U-20 yang biasanya digelar pada pertengahan tahun, kemudian kualifikasi Piala Asia U-20 2027 pada akhir tahun.

Nova kini mulai bergerak memanggil para pemain untuk membentuk skuad Timnas Indonesia U-20. Menurut kabar, lima pemain Persib yakni Malik Aqmar Kusuma Winata, Kevin Muhammad Islami Pasha, Eriko Sulastiano, Hasyir Khalif Ar Rasyid, dan Muhammad Azrial Azka, dipanggil untuk mengikuti seleksi.

Kelima pemain tersebut mencuri perhatian Nova setelah tampil apik bersama Maung Bandung di kompetisi Elite Pro Academy (EPA) Super League 2025-2026. Hal itu diketahui dari surat pemanggilan yang diunggah klub.

“Kelima pemain tersebut dijadwalkan mengikuti seleksi dalam dua gelombang. Malik Aqmar Kusuma Winata, Kevin Muhammad Islami Pasha dan Eriko Sulastiano yang dipanggil melalui surat bernomor 6495/AGB/745/XI-2025 dijadwalkan menjalani seleksi pada gelombang pertama, 2-5 Desember 2025,” bunyi keterangan di situs resmi klub, Kamis (27/11/2025).

 

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement