BERIKUT lima negara dengan jumlah populasi paling kecil yang berhasil menembus Piala Dunia 2026. Salah satunya adalah Curacao!
Sejauh ini sudah 42 negara lolos ke Piala Dunia 2026. Tersisa enam slot lagi yang akan diperebutkan via jalur playoff antarkonfederasi dan fase akhir di zona Eropa (UEFA).
Lantas, negara mana saja dari 42 itu yang jumlah populasinya paling kecil? Simak ulasan berikut ini, menurut data dari Worldometers.
5 Negara dengan Jumlah Populasi Paling Kecil Tembus Piala Dunia 2026

Negara koloni Belanda di Amerika Tengah ini berhasil lolos ke Piala Dunia 2026. Timnas Curacao melaju sebagai juara Grup B Putaran 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona CONCACAF.
Yang menarik, negara satu ini hanya dihuni oleh 185.487 penduduk! Jumlahnya bahkan lebih kecil dari sejumlah kota di Indonesia.

Negara koloni Portugis di Afrika ini membuat kejutan. Betapa tidak, Timnas Cape Verde sukses menyisihkan Timnas Kamerun yang lebih sering tampil di putaran final, pada fase grup di kualifikasi!
Seperti halnya Curacao, populasi Cape Verde tak menyentuh angka 1 juta tepatnya hanya 527.326 penduduk! Mereka banyak mengandalkan pemain diaspora untuk lolos ke Piala Dunia 2026.

Negara di Timur Tengah ini butuh Putaran 4 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia untuk lolos. Timnas Qatar sukses menyisihkan Timnas UAE dan Timnas Oman di fase tersebut.
Tuan rumah Piala Dunia 2022 ini hanya memiliki populasi berjumlah 3.115.889 orang. Ini akan jadi kali kedua Qatar tampil di putaran final Piala Dunia setelah edisi 2022.

Siapa sangka, negara di Amerika Selatan ini termasuk dengan populasi paling sedikit. Timnas Uruguay lolos setelah menempati posisi 4 di klasemen Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona CONMEBOL.
Juara dua kali Piala Dunia ini hanya dihuni oleh 3.384.688 penduduk. Meski kecil, semangat La Garra Charrua untuk mengharumkan nama bangsa begitu tinggi.

Negara satu ini merupakan pecahan Yugoslavia sebagai imbas perang Balkan pada dekade 1990-an. Walau kecil, Timnas Kroasia mampu selalu lolos ke Piala Dunia sejak 1998 kecuali pada edisi 2010.
Berapa jumlah penduduk negara ini? Menurut data terakhir, Kroasia hanya dihuni oleh 3.848.160 penduduk! Meski kecil, mereka pernah finis peringkat tiga di Piala Dunia 1998 serta runner up Piala Dunia 2018.
Itulah lima negara dengan jumlah populasi paling kecil yang berhasil menembus Piala Dunia 2026. Harap diingat, minimnya jumlah penduduk tidak selalu berbanding lurus dengan keberhasilan di dunia sepakbola.
(Wikanto Arungbudoyo)