Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Ada Faktor Indra Sjafri, Ini Alasan Ivar Jenner Nyaman di Timnas Indonesia U-22

Andri Bagus Syaeful , Jurnalis-Rabu, 19 November 2025 |18:33 WIB
Ada Faktor Indra Sjafri, Ini Alasan Ivar Jenner Nyaman di Timnas Indonesia U-22
Ivar Jenner kala membela Timnas Indonesia U-22. (Foto: Instagram/@ivarjnr)
A
A
A

ALASAN Ivar Jenner nyaman di Timnas Indonesia U-22 menarik diulas. Dia mengaku tidak merasakan tekanan kala membela Garuda Muda.

Selain karena tidak ada tekanan, Ivar ungkap ada faktor Indra Sjafri juga yang membuatnya merasa nyaman. Dia mengaku pelatih Timnas Indonesia U-22 itu sangat baik kepadanya.

Breaking News: Ivar Jenner, Mauro Zijlstra, dan Dion Markx Dapat Izin Klub Bela Timnas Indonesia U-22 di SEA Games 2025!

1. Bela Timnas Indonesia U-22

Ya, Ivar Jenner baru saja membela Timnas Indonesia U-22 melakoni 2 laga uji coba sebagai persiapan SEA Games 2025. Hasilnya mereka imbang 2-2 dengan Mali di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Selasa 18 November 2025 dan kalah 0-3 dari Mali, pada pekan lalu.

Ivar Jenner mengaku sangat antusias berada di Timnas Indonesia U-22. Menurutnya, proses adaptasinya berjalan cukup baik karena mendapat sambutan hangat dari seluruh elemen tim.

"Saya tidak merasa tekanan karena coach sangat baik ke saya," kata Ivar di Bogor, Selasa (19/11/2025).

 

2. Beri Kontribusi Terbaik

Malam Ini! Link Live Streaming Timnas Indonesia U-22 vs Mali Jelang SEA Games 2025: Ivar Jenner Cs Balas Kekalahan?

Ivar Jenner akan berusaha memberikan kontribusi terbaiknya untuk Timnas Indonesia U-22. Dengan begitu, Garuda Muda bisa meraih medali emas SEA Games 2025.

"Di luar lapangan dia tidak memberi saya banyak tugas. Dia hanya mengharapkan kerja keras, kepemimpinan dan saya bisa membantu orang lain," ujar Ivar.

SEA Games Thailand 2025 digelar pada 9 hingga 20 Desember 2025. Terkhusus cabang olahraga (cabor) sepakbola putra akan dimulai pada 3 hingga 18 Desember 2025.

Timnas Indonesia U-22 tergabung di Grup C bersama dengan Myanmar, Singapura, dan Filipina. Garuda Muda dibebani target meraih medali emas untuk mempertahankan prestasi pada edisi 2023.

(Djanti Virantika)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement