Sejauh ini, skuad Garuda Muda masih belum diperkuat oleh penyerang Rafael Struick yang dikabarkan absen karena cedera. Meskipun muncul kabar Struick terlihat latihan bersama klubnya, Dewa United, Indra Sjafri memilih untuk tidak berprasangka buruk.
"Mengenai (Rafael) Struick, yang dapat sama saya keterangannya itu cedera. Tapi, kalau tidak cedera, tidak mungkin tidak kan? Saya yakin itu," jelas Indra
Tanpa Struick, laga kedua melawan India malam ini menjadi krusial. Timnas Indonesia U-22, yang berstatus sebagai juara bertahan medali emas SEA Games, diharapkan mampu menunjukkan perbaikan signifikan, khususnya dalam mengatasi tekanan dan memanfaatkan dominasi permainan untuk mencetak gol.
Pertandingan uji coba kedua ini akan menjadi kesempatan terakhir bagi Indra Sjafri untuk memvalidasi komposisi pemainnya sebelum mematangkan persiapan menuju SEA Games Thailand pada Desember 2025.
Berikut Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia U-22 vs India di Laga Uji Coba:
Senin 13 Oktober 2025 Pukul 19.00 WIB (Live Indosiar)
(Rivan Nasri Rachman)