PATRICK Kluivert mencoret 3 pemain Timnas Indonesia yang sebelumnya terdaftar saat melawan Lebanon di FIFA Matchday September 2025. Efeknya, tiga nama ini absen saat Timnas Indonesia menghadapi Arab Saudi dan Irak di babak keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia pada 9-12 Oktober 2025.
Lantas, siapa saja tiga nama yang dimaksud? Mereka ialah Marselino Ferdinan (AS Trencin), Adrian Wibowo (Los Angeles FC) dan Nadeo Argawinata (Borneo FC).

Marselino Ferdinan bermain 30 menit saat Timnas Indonesia ditahan Lebanon 0-0 pada Senin, 8 September 2025. Dalam laga tersebut, Marselino Ferdinan bermain kurang optimal.
Meski begitu, banyak yang meyakini Marselino Ferdinan layak diberikan kesempatan. Sebab, ketika dalam performa terbaiknya, gelandang 21 tahun ini pernah membobol gawang Irak di Piala Asia 2023 serta mencetak dua gol saat Timnas Indonesia menang 2-0 atas Arab Saudi di babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Sayangnya, dua modal di atas belum cukup mengembalikan Marselino Ferdinan ke Timnas Indonesia. Efek tidak bermain di level klub sejak Juli 2025, eks pemain Persebaya Surabaya ini terpental dari skuad Garuda.
Marselino Ferdinan kesulitan mendapatkan menit bermain hingga dipinjamkan Oxford United ke AS Trencin pada Sabtu, 6 September 2025. Apes bagi Marselino Ferdinan, izin kerjanya di Slovakia belum keluar sehingga belum kunjung berlatih bersama sang klub anyar.