Adapun, kemenangan ini menjaga asa Timnas Indonesia U-23 untuk lolos ke Piala Asia U-23 2025. Sebab, mereka kini menempel ketat Korea Selatan U-23 yang berada di puncak klasemen Grup J.
Korea Selatan U-23 saat ini mengoleksi enam poin usai memenangkan dua laga. Skuad Garuda berada di belakangnya dengan koleksi empat poin. Pada laga terakhir, kedua tim akan saling berhadapan.
Pertandingan itu akan berlangsung di Stadion Gelora Delta Sidoarjo, Jawa Timur pada Selasa 9 September 2025. Laga tersebut akan menjadi krusial karena bisa menentukan nasib kedua tim.
Sebab diketahui, fase kualifikasi kali ini akan meloloskan sebanyak 11 juara grup dan empat runner-up terbaik. Timnas Indonesia U-23 tentu masih punya peluang untuk menjadi juara grup di akhir klasemen Grup J.
Untuk itu, Arkhan meminta suporter tak berhenti mendukung hingga pertandingan terakhir. Pemain Arema FC itu meyakini, Timnas Indonesia U-23 bisa merebut tiga poin dari Korea Selatan.
"Tetap dukung kami melawan Korea Selatan, semoga bisa maksimal dan menghasilkan tiga poin (menang) amin," pungkas Arkhan.
(Djanti Virantika)