Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Kisah Emil Audero, Pemain Timnas Indonesia Baru yang Gawangnya Pernah Dibobol Cristiano Ronaldo

Iqbal Widiarko , Jurnalis-Rabu, 12 Maret 2025 |13:10 WIB
Kisah Emil Audero, Pemain Timnas Indonesia Baru yang Gawangnya Pernah Dibobol Cristiano Ronaldo
Pemain keturunan Indonesia, Emil Audero. (Foto: Instagram/emil_audero)
A
A
A

KISAH Emil Audero amunisi baru Timnas Indonesia yang gawangnya pernah dibobol Cristian Ronaldo menarik diketahui. Perlu diketahui saat ini Emil bergabung ke klub Serie B, Palermo dengan status pinjaman dari Como 1907 untuk musim 2024-2025.

Emil baru-baru ini meraih clean sheet pertamanya untuk Palermo saat menang, 3-0 di laga tandang melawan Cosenza. Penampilan apik Emil itu pun diharapkan bisa diteruskan saat membela Timnas Indonesia.

Emil merupakan satu dari tiga pemain keturunan yang baru resmi menjadi Warga Negara Indonesia (WNI). Ia telah menjalani sumpah dan janji kewarganegaraan di Kedutaan Besar Republik Indonesia Roma, Italia, pada Senin 10 Maret 2025 lalu.

Hadirnya Emil jelas menambah kekuatan di lini pertahanan Garuda. Dengan segudang pengalamannya, bahkan pernah duel dengan pemain kelas dunia, Cristiano Ronaldo, Emil jelas akan menjadi sosok penting Timnas Indonesia di laga lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

1. Profil Singkat Emil Audero

Emil Audero Mulyadi
Emil Audero Mulyadi

Pesepakbola kelahiran 18 Januari 1997 di Kota Mataram ini akan menjadi tambahan kekuatan di pos penjaga gawang Timnas Indonesia yang sebelumnya sudah diperkuat Maarten Paes. Lahir di Mataram, Audero tumbuh dan besar di Italia dan memulai karier sepak bola di Negeri Pizza itu.

Kiper bertinggi 192 cm itu merupakan jebolan akademi Juventus. Bahkan ia sempat masuk tim senior Juventus dan menjadi junior Gianluigi Buffon. Emil sempat sekali bermain di Juventus pada pekan ke-38 Serie A musim 2016-2017, kala itu mengalahkan Bologna dengan skor 2-1.

Selama di Juventus, ia dipinjamkan ke sejumlah klub di antaranya Venezia FC dan Sampdoria. Pada Juli 2019, Emil dipermanenkan Sampdoria, kemudian dipinjamkan ke Inter Milan pada 2023-2024. Kontraknya di Sampdoria berakhir pada 2024, lalu pada Juli di tahun itu ia pindah ke Como.

 

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement