Sebelumnya, Jay Idzes juga sempat absen saat pertandingan Venezia versus Lazio di pekan pertama, 19 Agustus 2024. Kala itu, ia mendapat akumulasi kartu kuning yang dilanjutkan dari Serie B 2023-2024.
Venezia pun menelan kekalahan dari Lazio (0-2) dalam laga tersebut. Ada pun, I Lagunari baru meraih satu kemenangan dari sembilan pertandingan di Liga Italia musim ini.
Dari sembilan laga, Venezia baru mengantongi lima poin. Tak ayal, Jay Idzes dan kawan-kawan terjerembab di dasar klasemen.
(Wikanto Arungbudoyo)