JAKARTA – Jadwal siaran langsung Timnas Indonesia U-20 di Kualifikasi Piala Asia U-20 2025 akan dibahas Okezone. Perjuangan Garuda Nusantara berebut tiket ke putaran final segera dimulai.
Timnas Indonesia U-20 tergabung di Grup F Kualifikasi Piala Asia U-20 2025 bersama Timnas Yaman U-20, Timnas Maladewa U-20, dan Timnas Timor Leste U-20. Ajang itu akan digelar pada 25-29 September 2024 di Stadion Madya Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta.
Untuk lolos ke putaran final, Timnas Indonesia U-20 harus finis sebagai juara grup atau menjadi satu dari lima runner-up terbaik. Kans meraih posisi teratas di fase grup sangat besar.
Betapa tidak, anak asuh Indra Sjafri berlaga sebagai tuan rumah di fase kualifikasi. Ini sudah menjadi keuntungan luar biasa bagi Timnas Indonesia U-20.
Di laga pertama, Jens Raven dan kawan-kawan akan menghadapi Timnas Maladewa U-20 pada 25 September 2024 pukul 19.30 WIB. Kualitas lawan perlu diakui ada di bawah Indonesia.
Kemudian, di laga kedua, Timnas Indonesia U-20 akan berhadapan dengan Timnas Timor Leste U-20. Duel ini dijadwalkan berlangsung pada 27 September 2024 pukul 19.30 WIB.
Pada partai terakhir, Timnas Indonesia U-20 baru mendapat ujian yang relatif berat. Mereka akan berhadapan dengan Timnas Yaman U-20 pada 29 September 2024 pukul 19.30 WIB.
Melihat calon-calon lawannya, Timnas Indonesia U-20 minimal harus meraup tujuh poin dari tiga laga. Jumlah tersebut akan cukup untuk lolos bahkan lewat jalur runner-up terbaik.
Berikut Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia U-20 di Kualifikasi Piala Asia U-20 2025:
25 September 2024 pukul 19.30 WIB: Indonesia U-20 vs Maladewa U-20, Stadion Madya Karno – live Indosiar
27 September 2024 pukul 19.30 WIB: Indonesia U-20 vs Timor Leste U-20, Stadion Madya – live Indosiar
29 September 2024 pukul 19.30 WIB: Indonesia U-20 vs Yaman U-20, Stadion Madya – live Indosiar
(Wikanto Arungbudoyo)