Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

8 Calon Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia yang Terpantau Saling Follow Erick Thohir di Instagram, Nomor 1 Mees Hilgers!

Ramdani Bur , Jurnalis-Rabu, 28 Agustus 2024 |11:35 WIB
8 Calon Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia yang Terpantau Saling Follow Erick Thohir di Instagram, Nomor 1 Mees Hilgers!
Mees Hilgers, terpantau saling follow Instagram dengan Erick Thohir. (Foto: Instagram/@meeshilgerss)
A
A
A

SEBANYAK 8 calon pemain naturalisasi Timnas Indonesia yang terpantau saling follow Erick Thohir di Instagram akan diulas Okezone. Perkataan Anggota Exco PSSI, Arya Sinulingga, yang mengonfirmasi ada pemain keturunan tambahan yang menjalani proses naturalisasi pada September 2024, membuat heboh pencinta sepakbola Tanah Air.

Para pencinta sepakbola Indonesia mulai menerka-nerka terkait siapa saja pemain keturunan yang mungkin menjalani naturalisasi menjadi Warga Negara Indonesia (WNI). Uniknya di akun Instagram Ketua Umum PSSI Erick Thohir, @erickthohir, terdapat beberapa akun pemain keturunan yang diketahui sudah saling follow dengan mantan presiden Inter Milan tersebut. Lantas, siapa saja pemain yang dimaksud?

Berikut 8 calon pemain naturalisasi Timnas Indonesia yang terpantau saling follow Erick Thohir di Instagram:

8. Tim Geypens (FC Emmen)

Tim Geypens

Tim Geypens sebelumnya sudah dikonfirmasi akan menjalani proses naturalisasi dalam waktu dekat. Pemain yang telah turun tiga kali di Liga 2 Belanda 2024-2025 bersama FC Emmen ini, tenaganya dapat diandalkan Timnas Indonesia di sektor kiri pertahanan.

7. Mauresmo Hinoke (FC Dordrecht)

Mauresmo Hinoke

Sempat beredar kabar, Mauresmo Hinoke tak eligible memperkuat Timnas Indonesia karena darah Indonesia yang dimilikinya berasal dari sang buyut. Padahal, batas maksimal jika ingin dinaturalisasi, seorang pemain mesti memiliki darah Indonesia maksimal dari sang kakek/nenek.

6. Dion Markx (NEC Nijemegen U-21)

Dion Markx

Seperti dua nama lain, tenaga Dion Markx bakal lebih dulu dimanfaatkan untuk Timnas Indonesia U-20. Bek bertinggi badan 188 sentimeter ini ditargetkan membantu Timnas Indonesia U-20 lolos ke Piala Dunia U-20 2025.

5. Kaya Symons (De Graafschap U-21)

Kaya Symons

Kaya Symons yang berstatus mantan pemain Timnas Belanda U-19, saat ini berkarier bersama De Graafschap U-21. Melihat semakin matangnya Kaya Symons di sektor kiri De Graafchap U-21, hanya masalah waktu baginya dipromosikan ke tim senior yang mentas di Liga 2 Belanda 2024-2025.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement