3. Federico Valverde (Real Madrid dan Timnas Uruguay)
Peran Valverde juga tak bisa dikesampingkan saat Real Madrid juara Liga Spanyol dan Liga Champions 2023-2024. Di level tim nasional, Valverde baru saja mengantarkan Uruguay mengalahkan Brasil di Perempatfinal Euro 2024.
Singkat kata, jika Uruguay juara Copa America 2024, Fede Valverde jadi yang paling layak memenangkan trofi Bola Emas 2024.
2. Rodri (Manchester City dan Timnas Spanyol)
(Rodri saat membobol gawang Georgia di 16 besar Euro 2024. (Foto: REUTERS)
Rodri membantu Manchester City juara Liga Inggris 2023-2024 dan Piala Dunia Klub 2023. Meski berstatus sebagai gelandang, Rodri sanggup mencetak 12 gol dan 15 assist di sepanjang musim 2023-2024.
Andai Spanyol juara Euro 2024, Rodri layak dipertimbangkan untuk memenangkan trofi Ballon dOr 2024. Ketenangannya dalam mengawal lini tengah merupakan salah satu yang terbaik di dunia.