KUALA LUMPUR - Keberhasilan Timnas Indonesia lolos ke babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia disambut baik banyak pihak, termasuk Presiden Konfederasi Sepakbola Asia (AFC), Shaikh Salman bin Ebrahim Al Khalifa. Shaikh Salman bin Ebrahim Al Khalifa tepatnya memberikan pujian kepada skuad Garuda dan PSSI yang sudah meraih prestasi yang membanggakan tersebut.
Ya, Timnas Indonesia berhasil mencetak sejarah dengan menembus putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia untuk pertama kalinya dalam sejarah. Kepastian tersebut didapatkan usai Skuad Garuda mengalahkan Filipina dengan skor 2-0 di laga terakhir Grup F putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Selasa (12/6/2024) malam WIB.
Sementara Timnas Indonesia juga membuat pencapaian luar biasa di Kualifikasi Piala Dunia 2026. Sebab, tim besutan Shin Tae-yong itu menjadi satu-satunya wakil ASEAN di putaran ketiga.
Shaikh Salman bin Ebrahim Al Khalifa pun memberikan pujian atas keberhasilan 18 tim yang sudah melaju ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Selain itu, ia juga mengucapkan selamat atas keberhasilan mengamankan tempat di Piala Asia 2027 secara otomatis.
"Atas nama keluarga sepak bola Asia, saya ingin menyampaikan pujian sepenuh hati kepada seluruh 18 tim kami yang telah maju ke tahap berikutnya dari Kualifikasi Asia AFC™ untuk Piala Dunia FIFA 2026 dan karena telah meraih tempat mereka di Piala Asia AFC Arab Saudi 2027™," kata Shaikh Salman bin Ebrahim Al Khalifa dikutip dari laman resmi AFC, Rabu (12/6/2024).
Lebih lanjut, Shaikh Salman bin Ebrahim Al Khalifa juga memuji keberhasilan Palestina, Timnas Indonesia, dan Kirgistan yang berhasil melaju ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia untuk pertama kalinya dalam sejarah. Ia menilai keberhasilan tersebut tak lepas dari usaha luar biasa dari masing-masing federasi.
"Para pencetak sejarah kami, Palestina, Indonesia, Republik Kirgistan telah menangkap imajinasi Benua Asia dan sekitarnya dengan lolos ke Babak 3 Kualifikasi Asia AFC™ untuk pertama kalinya dalam sejarah dan pencapaian mereka adalah bukti dari upaya luar biasa dari Asosiasi Sepak Bola Palestina, Asosiasi Sepak Bola Indonesia, dan Persatuan Sepak Bola Kirgistan," jelasnya.
Pria berusia 58 tahun itu pun melihat kualitas dan perkembangan tim-tim Asia semakin bagus dalam beberapa tahun terakhir.
Shaikh Salman bin Ebrahim Al Khalifa pun berharap kepada para pemain debutan untuk berusaha membawa negaranya mendapatkan hasil bagus di babak penentuan.
“Di atas segalanya, kualitas dan penampilan luar biasa dari tim-tim Asia kami semakin menggarisbawahi langkah luar biasa yang terus dilakukan oleh Konfederasi dalam beberapa tahun terakhir, dan kami berharap semua tim kami, termasuk para pemain debutan yang patut dicatat, mendapatkan kesuksesan terbaik saat mereka berusaha menciptakan lebih banyak sejarah di babak yang menentukan ini,” pungkasnya.
(Rivan Nasri Rachman)