Sementara itu, saat ini Marselino Ferdinan masih sibuk dalam tugas negara. Di bawah asuhan Shin Tae-yong, Marselino sedang berlaga di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Timnas Indonesia akan berhadapan dengan Filipina di laga terakhir Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Pertandingan itu akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta pada Selasa (11/6/2024) mendatang.
(Admiraldy Eka Saputra)