Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Media Vietnam Soroti Perubahan Regulasi Pemain U-23 demi Timnas Indonesia U-23

Rio Eristiawan , Jurnalis-Sabtu, 02 Maret 2024 |13:43 WIB
Media Vietnam Soroti Perubahan Regulasi Pemain U-23 demi Timnas Indonesia U-23
Timnas Indonesia U-23 disebut diuntungkan dengan perubahan regulasi (Foto: PSSI)
A
A
A

MEDIA Vietnam, Soha.vn, memberikan sorotan mengenai perubahan regulasi yang dilakukan di Liga 1 2023-2024 demi pemain U-23 bisa tampil di Piala Asia U-23 2024. Bahkan, mereka menganggap Indonesia berambisi untuk bisa mendapatkan hasil bagus di ajang tersebut hingga melakukan perubahan aturan.

Sebelumnya PT LIB telah bersurat kepada PSSI untuk menyetujui permohonan terkait kewajiban penggunaan pemain U-23 pada kompetisi Liga 1 2023-2024. Federasi menyetujui permohonan untuk menghapus regulasi tersebut lewat penerbitan surat bernomor 824/UDN/536/II-2024 pada Senin 26 Februari 2024.

Logo Liga 1

Penghapusan regulasi itu mulai berlaku per 1 Maret 2024 hingga musim kompetisi Liga 1 2023-2024 berakhir. Aturan tersebut sebagai sebagai bentuk dukungan kepada Timnas Indonesia U-23 yang akan berlaga di Piala Asia U-23 2024.

Perubahan yang dilakukan PSSI pun mendapatkan tanggapan dari media Vietnam. Pasalnya, Soha menganggap Garuda Muda berambisi untuk bisa mendapatkan hasil bagus di Piala Asia U-23 2024.

"Sepakbola Indonesia punya ambisi yang sangat tinggi di Kejuaraan Asia U-23 April mendatang," tulis Soha dikutip Sabtu (2/3/2024).

Lebih lanjut, media Vietnam itu menjelaskan adanya klub di Liga 1 yang tidak memberikan izin melepas pemain ke Timnas Indonesia U-23 membuat PSSI melakukan perubahan regulasi. Namun, perubahan aturan membuat Indonesia menunjukkan keseriusan untuk tampil di Piala Asia U-23 2024.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement