TIMNAS Filipina menghadapi Bahrain di laga persahabatan. Kedua tim saling berhadapan di Stadion Sheikh Ali Bin Mohammed Al Khalifa, Selasa (18/10/2023) malam WIB.
Kubu tuan rumah berhasi menang tipis 1-0 di laga tersebut. Gol tunggal Timnas Bahrain dicetak Ibrahim Al-Khattal.

Jalannya Pertandingan
Kedua tim bermain ketat sejak awal pertandingan di mulai. Filipina secara mengejutkan berhasil memberikan perlawanan ketat atas Bahrain.
Sementara itu, kubu tuan rumah bermain cukup lepas di hadapan publik mereka sendiri. Sejumlah peluang berhasil didapatkan Bahrain di babak pertama.
Namun, lini pertahanan rapat dari Timnas Filipina ternyata cukup sulit untuk ditembus. Bahrain pun menutup laga dengan kemenangan tipis 1-0 lewat gol tunggal Ibrahim Al-Khattal.
Bagi Timnas Filipina, laga kontra Timnas Bahrain ini sekaligus menjadi persiapan mereka jelang menghadapi Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia nanti.
Timnas Filipina sendiri tergabung di Grup F bersama Timnas Indonesia, Vietnam, dan Irak pada putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Mereka akan menghadapi Vietnam pada laga pembuka grup yang berlangsung 16 November mendatang.
(Admiraldy Eka Saputra)