“Lalu kami melanjutkan latihan taktikal pada sore harinya. Banyak hal yang harus kami perbaiki. Jadi semuanya berlatih dengan keras,” sambungnya.
Dony berharap, sisa waktu sebelum melawan The Guardians, julukan Bhayangkara Presisi, bisa dimanfaatkan dengan baik. Gelandang berusia 18 tahun itu ingin memaksimalkan latihan untuk mendapatkan menit bermain usai cedera otot paha.
“Masih ada beberapa hari untuk melawan Bhayangkara. Semoga selama empat hari ini kami berlatih dengan maksimal dan bisa menunjukkan permainan yang bagus di akhir pekan,” tandasnya.
(Nanda Aria)