Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Shin Tae-yong Dipastikan Tak Lagi Tangani Tim U-20, Erick Thohir: Hanya Tangani Timnas Indonesia Senior dan U-23

Andika Rachmansyah , Jurnalis-Kamis, 06 Juli 2023 |17:49 WIB
Shin Tae-yong Dipastikan Tak Lagi Tangani Tim U-20, Erick Thohir: Hanya Tangani Timnas Indonesia Senior dan U-23
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong. (Foto: PSSI)
A
A
A

“Saat ini Coach Indra pegang U-20, kan dua-duanya (U-23 dan U-20) persiapan bagus. SEA Games juara, U-20 sudah siap, cuma belum (karena Piala Dunia U-20 batal),” sambung Erick Thohir.

Kemudian untuk pelatih Timnas Indonesia U-17 di Piala Dunia U-17 2023 akan dipimpin oleh Bima Sakti. Erick Thohir pun menyampaikan kalau situasi seperti ini sejatinya tidak memperkeruh suasana karena ini merupakan porsi yang terbaik. Karena nantinya, Bima Sakti juga akan banyak belajar dari Shin Tae-yong dan Indra Sjafri yang kaya akan pengalaman.

“Seperti yang saya sampaikan, media jangan suka adu-adu lah. Seperti saya bicarakan U-17 Coach Bima didampingi siapa, saya bilang prioritas yang dari Jerman, supaya waktu ada di Jerman ada transisi, apalagi kami lawan tim-tim besar,” kata pria yang juga menjabat sebagai Menteri BUMN tersebut.

Erick Thohir bersama Shin Tae-yong

“Tapi saya meminta Coach Bima belajar dari coach Indra yang sudah sukses, belajar juga ke Shin Tae-yong mengenai fisik, kalau pelatih muda harus banyak belajar, jangan menutup mata,” tutup Erick Thohir.

(Rivan Nasri Rachman)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement