Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Persaingan Trofi Ballon dOr 2023 Makin Sengit, Lionel Messi atau Erling Haaland?

Maulana Yusuf , Jurnalis-Minggu, 11 Juni 2023 |10:06 WIB
Persaingan Trofi Ballon dOr 2023 Makin Sengit, Lionel Messi atau Erling Haaland?
Erling Haaland layak masuk calon peraih Ballon dOr 2023 (Foto: Reuters)
A
A
A

PERSAINGAN trofi Ballon dOr 2023 makin sengit, Lionel Messi atau Erling Haaland? Sekadar diketahui, perhitungan pemenang Ballon dOr 2023 dinilai berdasarkan performa sang pemain dari Agustus 2022 hingga Juni 2023.

Dari periode tersebut hingga saat ini, setidaknya ada dua nama yang paling menonjol setelah sukses mengantarkan timnya masing-masing meraih prestasi bergengsi. Dua pemain yang dimaksud adalah megabintang anyar Inter Miami, Lionel Messi dan bomber Manchester City, Erling Haaland.

Lionel Messi

La Pulga -julukan Lionel Messi- bisa dibilang masih pantas untuk masuk dalam bursa peraih Ballon dOr 2023. Pasalnya, pemilik tujuh gelar Ballon dOr itu memiliki kontribusi besar baik di level klub maupun negara.

Di level klub, Lionel Messi berhasil membukukan 21 gol dan 20 assist dalam 41 pertandingan bersama Paris Saint-Germain (PSG) di semua kompetisi selama musim 2022-2023. La Pulga juga sukses mengantarkan PSG meraih titel juara Liga Prancis 2022-2023.

Kemudian di level negara, Lionel Messi jadi aktor utama keberhasilan Timnas Argentina menjuarai Piala Dunia 2022. Pemain 35 tahun itu juga dinobatkan sebagai pemain terbaik Piala Dunia 2022.

Di sisi lain, Lionel Messi bakal bersaing ketat dengan Erling Haaland untuk memenangkan gelar Ballon dOr 2023. Pasalnya, Erling Haaland baru saja sukses mengantarkan Manchester City meraih treble winners pada musim 2022-2023 ini untuk pertama kalinya.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement