Dalam artikel yang berjudul ‘Indonesia Ingin Gelar Laga Persahabatan Melawan Argentina’ mereka menyebut Timnas Indonesia bisa jadi bulan-bulanan Timnas Argentina. Demi menghindari hal itu, mereka memberikan saran untuk Indonesia mencari lawan peringkat 90an di ranking FIFA.
“Jika laga ini benar-benar terwujud, banyak pihak yang khawatir anak asuh Shin Tae-yong akan jadi bulan-bulanan Timnas Argentina,” tulis Makan Bola, dilansir pada Minggu (2/4/2023).
“Oleh karena itu, ada yang berharap untuk pertandingan selanjutnya, fokus PSSI adalah menambah poin peringkat FIFA dengan mengatur pertandingan dengan tim peringkat 90 ke atas, bukan lawan yang jauh lebih hebat seperti Argentina,” tutup Makan Bola.
Hingga saat ini, masih belum ada kabar soal kelanjutan laga Timnas Indonesia kontra Argentina. Menarik dinantikan informasi lanjutan dari kedua belah pihak terkait laga tersebut.
(Dimas Khaidar)