2. Malaysia
Malaysia selalu mengalahkan Timnas Indonesia di Piala AFF 2010 dan 2012. Kemudian di Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia, Timnas Indonesia dua kali tumbang dari Malaysia.
Namun, Shin Tae-yong membalikkan semua keadaan. Timnas Indonesia asuhan Shin Tae-yong menghajar Malaysia dengan skor 4-1 di fase grup Piala AFF 2020. Kemudian di SEA Games 2021, Timnas Indonesia U-23 menumbangkan Malaysia di perebutan medali perunggu.
1. Kuwait
Di posisi puncak ada Kuwait. Timnas Indonesia era Shin Tae-yong sukses mempermalukan Kuwait yang sempat 42 tahun tak pernah dipermalukan skuad Garuda.
Setelah menang 2-1 di ajang Piala Merdeka 1980, Timnas Indonesia tak pernah menang lagi atas Kuwait. Namun, di babak ketiga Kualifikasi Piala Asia 2023, Timnas Indonesia sanggup mempermalukan Kuwait dengan skor 2-1. Hebatnya, kemenangan itu disabet Timnas Indonesia di kandang lawan!
(Ramdani Bur)