Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

5 Kandidat Pengganti Carlo Ancelotti di Real Madrid, Nomor 1 Eks Juru Taktik Chelsea!

Djanti Virantika , Jurnalis-Jum'at, 24 Maret 2023 |04:17 WIB
5 Kandidat Pengganti Carlo Ancelotti di Real Madrid, Nomor 1 Eks Juru Taktik Chelsea!
Carlo Ancelotti kala menangani Real Madrid. (Foto: Reuters)
A
A
A

SEBANYAK 5 kandidat pengganti Carlo Ancelotti di Real Madrid menarik dikulik. Sebab, masa depan Carlo Ancelotti bersama klub raksasa asal Spanyol itu terus ramai dispekulasikan.

Carlo Ancelotti sendiri diketahui baru resmi kembali melatih Real Madrid pada musim 2021-2022. Di bawah asuhannya, Los Blancos -julukan Real Madrid- meraih gelar Liga Spanyol dan Liga Champions pada musim perdana comebacknya itu.

Namun, kondisi berbeda terlihat di Real Madrid pada musim 2022-2023 ini. Mereka tampak kesulitan bersaing sehingga tertinggal sampai 12 poin dari Barcelona yang kini bertengger di puncak klasemen sementara Liga Spanyol.

Masa depan Ancelotti di Real Madrid pun menjadi tidak pasti saat ini. Bahkan, pelatih berusia 63 tahun itu sedang ramai diisukan bakal melatih Timnas Brasil.

Jika akhirnya benar pergi, Real Madrid tentunya harus mencari pengganti yang tepat. Berikut 5 kandidat pengganti Carlo Ancelotti di Real Madrid, sebagaimana dikutip dari Sportskeeda.

5. Xabi Alonso

Xabi Alonso

Salah satu kandidat pengganti Carlo Ancelotti di Real Madrid adalah Xabi Alonso. Dia memulai karier kepelatihannya dengan menangani Real Sociedad B pada musim panas 2019. Di bawah asuhan Alonso, Real Sociedad B memenangkan promosi ke divisi Segunda untuk pertama kalinya sejak musim 1961-1962.

Alonso mungkin tidak memiliki banyak pengalaman di bidang kepelatihan pada level tertinggi. Namun, dia kini tampak baik-baik saja dengan jabatannya sebagai pelatih Bayer Leverkusen. Dia sudah menjabat sebagai pelatih klub asal Jerman itu sejak Oktober 2022. Madrid pun bisa mempertimbangkannya untuk menjadi pengganti Ancelotti.

4. Jurgen Klopp

Jurgen Klopp

Lalu, ada nama Jurgen Klopp. Masa depan Jurgen Klopp di Liverpool juga ramai dispekulasikan. Jika Klopp akhirnya benar pergi, Real Madrid bisa memanfaatkan situasi ini dengan baik.

Pasalnya, Klopp adalah pelatih yang sangat sukses. Dia telah membantu Liverpool meraih banyak trofi bergengsi. Taktiknya pun dinilai dapat sesuai dengan filosofi permainan Real Madrid.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement