JAKARTA – Ketua Umum DPP Pemuda Partai Persatuan Indonesia (Perindo), Effendi Syahputra, mengomentari terpilihnya Erick Thohir sebagai Ketua Umum (Ketum) PSSI periode 2023-2027. Dia pun menantikan aksi Erick Thohir dalam membenahi sepakbola nasional.
"Kita berharap Pak Erick mampu mewujudkan cita-citanya yang mampu melakukan pembersihan, bersih-bersih di tubuh PSSI setelah beliau terpilih," kata Effendi saat dihubungi MNC Portal Indonesia (MPI), Jumat (17/2/2023).

BACA JUGA: Terpilih Jadi Ketum PSSI 2023-2027, Erick Thohir Diminta Komitmen Terapkan VAR di Liga 1
"Beliau juga harus mewujudkan apa yang beliau nyatakan dalam kampanyenya, yaitu harus memajukan sepakbola Indonesia dengan nyali, kita tunggu nyali beliau untuk benahi sepakbola nasional ini," sambungnya.
Ya, Erick Thohir terpilih menjadi Ketua Umum PSSI usai pemilihan yang dilakukan pada Kongres Luar Biasa (KLB) PSSI pada Kamis, 16 Februari 2023. Dia berhasil meraup 64 suara.
Ketua DPW Partai Perindo DKI Jakarta itu pun menyebutkan, sudah memprediksi Erick Thohir akan terpilih sebagai nahkoda PSSI untuk lima tahun ke depan. Menurutnya, sejak awal pendaftaran, Menteri BUMN itu sebagai calon ketua umum PSSI, dia sudah mendapat dukungan dari 60 voters.
"Sejak beliau daftar itu, saya sudah pernah statement ada 60 voters yang mendukung beliau dan solid, ketika pemilihan terbukti 64 voters jadi tidak meleset," ucapnya.

Sebagai CEO Karo United, Effendi berharap Erick Thohir segera memastikan bagaimana kelanjutan Liga 2 dan 3 yang saat ini terhenti kompetisinya. Ia menaruh harapan besar kepada Erick Thohir agar bisa membenahi seluruh kompetisi lokal sepakbola Tanah Air.
"Value Liga 2 itu jadi sangat rendah di mata sponsor, branding-nya jatuh, jadi kita berharap di tangan beliau (Erick Thohir) value Liga 2 itu semakin bagus dengan tentunya sistem kompetisi yang lebih baik dan terjadwal secara sistematis," harapnya.
(Djanti Virantika)