Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Cristiano Ronaldo Berpeluang Tampil di Piala Dunia Antarklub 2023, Ini Alasannya!

Maulana Yusuf , Jurnalis-Kamis, 16 Februari 2023 |02:01 WIB
Cristiano Ronaldo Berpeluang Tampil di Piala Dunia Antarklub 2023, Ini Alasannya!
Cristiano Ronaldo berpeluang tampil di Piala Dunia Antarklub 2023. (Foto: Reuters)
A
A
A

MEGABINTANG asal Portugal, Cristiano Ronaldo, berpeluang untuk tampil di Piala Dunia Antarklub 2023. Pertanyaannya, apa alasan yang membuat CR7 –panggilan Cristiano Ronaldo– masih bisa berlaga di kompetisi antarklub level dunia di usianya yang sudah 38 tahun itu?

Cristiano Ronaldo saat ini membela klub Arab Saudi, Al-Nassr dengan kontrak hingga 2025 mendatang. Eks bintang Manchester United itu memiliki bayaran fantastis mencapai Rp3,3 triliun pertahun selama berada di Negeri Padang Pasir itu.

Kabar gembiranya, Cristiano Ronaldo memiliki kans besar untuk bisa tampil lagi di Piala Dunia Antarklub 2023. Tentunya ini menjadi kabar bahagia bagi para penggila sang pemilik lima gelar Ballon dOr itu

Cristiano Ronaldo

Lantas, apa alasan Cristiano Ronaldo berpeluang bermain di Piala Dunia Antarklub 2023? Ya, Okezone akan mengulasnya karena hal ini menarik untuk diketahui oleh pecinta sepak bola dunia.

Alasannya yakni FIFA telah resmi menunjuk Arab Saudi sebagai tuan rumah Piala Dunia Antarklub 2023. Federasi Sepakbola Internasional itu mengumumkannya sejak Rabu 15 Februari 2023.

Dewan FIFA sepakat memilih Federasi Sepakbola Arab Saudi untuk menyelenggarakan Piala Dunia Antarklub 2023. Turnamen itu rencananya mulai berlangsung pada 12-22 Desember 2023.

Nantinya, turnamen Piala Dunia Antarklub 2023 akan diikuti enam juara kontinental ditambah klub juara liga tuan rumah (Arab Saudi). Itu artinya, Cristiano Ronaldo memiliki peluang emas untuk bisa tampil di Piala Dunia Antarklub 2023 ini.

Sebab, kans Cristiano Ronaldo untuk membawa Al-Nassr jadi kampiun di Liga Arab Saudi 2022-2023 terbuka lebar. Saat ini, tim besutan Rudi Garcia itu masih bertengger di posisi kedua dengan 37 poin dari 16 pertandingan.

Sementara puncak klasemen dikuasai oleh Al Shabab dengan 40 poin dari 18 laga. Beruntungnya, Al-Nassr masih memiliki dua laga lebih sedikit dari Al Shabab sehingga peluang untuk memuncaki klasemen terbuka lebar.

Cristiano Ronaldo

Ditambah lagi, Cristiano Ronaldo tengah gacor bersama Al-Nassr saat ini. Eks bomber Manchester United dan Real Madrid itu telah mencetak empat gol sekaligus saat Al-Nassr mengalahkan Al Wehda 4-0 pada 10 Februari 2023 lalu.

Al-Nassr berikutnya akan bentrok melawan Al Taawon dalam lanjutan Liga Arab Saudi pada 17 Februari 2023. CR7 pun diharapkan kembali membawa Al+Nassr kembali ke puncak sekaligus menjaga kans juara Liga Arab Saudi 2023.

(Rivan Nasri Rachman)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement