Sejatinya, terdapat lima Caketum (Calon Ketua Umum) PSSI 2023-2027 yang bersaing. Akan tetapi, Fary Djemy Francis memilih untuk mundur pada Rabu (15/2/2023), sehari jelang dilangsungkannya KLB PSSI.

Setelah pemungutan suara Wakil Ketua Umum PSSI, kini KLBS PSSI tinggal menunggu selesainya pemungutan suara Exco PSSI (Komite Eksekutif). Diketahui, terdapat 54 calon Exco dalam daftar, akan tetapi hanya 12 di antara mereka yang akan terpilih dan masuk ke dalam jajaran kepengurusan PSSI periode 2023-2027.
Tentunya, dengan terpilihnya Ketua Umum, Wakil Ketua Umum, dan Exco PSSI periode 2023-2027, sepakbola Indonesia bisa mengalami perkembangan dan menjadi lebih baik. Orang-orang yang terpilih pun diharapkan bisa menjalankan tugasnya dengan baik dan jujur selama empat tahun ke depan.
(Dimas Khaidar)