Share

Profil Kaoru Mitoma, Winger Lincah Timnas Jepang yang Jadikan Dribbling sebagai Tema Penelitian Tesis

Djanti Virantika, Okezone · Selasa 31 Januari 2023 08:26 WIB
https: img.okezone.com content 2023 01 31 51 2756109 profil-kaoru-mitoma-winger-lincah-timnas-jepang-yang-jadikan-dribbling-sebagai-tema-penelitian-tesis-22iq9fQz9G.jpg Profil Karou Mitoma, winger lincah Timnas Jepang yang jadikan driblling sebagai tema penelitian tesis. (Foto: Instagram/@kaoru.m.0520)

PROFIL Kaoru Mitoma, winger lincah Timnas Jepang yang jadikan dribbling sebagai tema penilitian tesis menarik dikulik. Sebab, sosoknya sukses mencuri perhatian lebih dari publik.

Ya, Kaoru Mitoma berstatus pemain Brighton & Hove Albion saat ini. Dia pun sukses memberi kontribusi kepada timnya sejak didatangkan pada 2021.

Kaoru Mitoma

Salah satu peran besar Kaoru Mitoma kepada tim terlihat kala Brighton menghadapi Liverpool di ajang Piala FA 2022-2023. Pada laga putaran keempat yang berlangsung Minggu, 29 Januari 2023, winger asal Jepang ini sukses membukukan 1 gol.

Gol Kaoru Mitoma pada menit ke-90+2 pun jadi penentu kesuksesan Brighton menyingkirkan Liverpool dari ajang Piala FA 2022-2023. Sebab, laga berakhir dengan kemenangan Brighton 2-1.

BACA JUGA: Alasan Kenapa Sepakbola Asia Suka Dipandang Sebelah Mata

Tak ayal, Kaoru Mitoma langsung banjir pujian. Sosoknya pun ramai disorot. Mari menilik lebih dalam profil dari Kaoru Mitoma. Kisah menarik pun akan tersaji, yakni aksinya menjadikan dribbling sebagai tema penilitian tesis.

Profil Kaoru Mitoma

Sebelum membela Brighton, Kaoru Mitoma berkarier di klub negara asalnya Jepang, yakni Kawasaki Frontale. Selama bermain di tim utama tersebut sejak 2020, winger kelahiran Kanagawa, 20 Mei 1997 ini berhasil membukukan 30 gol dan 20 assist dari 62 penampilannya.

Sontak, dia pun dilirik klub Inggris, Brighton. Kaoru Mitoma pun tampak tak mau menyianyiakan kesempatan yang datang sehingga langsung memutuskan hijrah ke Brighton pada musim panas 2021.

Namun, Kaoru Mitoma tak langsung membela Brighton. Dia dipinjamkan lebih dahulu ke Union SG. Bersama tim itu, dia bermain di 29 laga dengan membukukan 8 gol dan 4 assist.

Baru pada musim ini, Kaoru Mitoma menjalani musimnya bersama Brighton. Kinerja apik pun sukses ditunjukkannya sejauh ini dengan sudah mentas di 19 laga dengan catatan 6 gol dan 2 assist.

Follow Berita Okezone di Google News

Kaoru Mitoma sendiri tak hanya gemilang dalam karier di sepakbola. Dia juga sukses dalam hal pendidikan. Kaoru Mitoma sudah selesai menempuh pendidikan Universitas Tsukuba.

Ada hal menarik dari Kaoru Mitoma kala menempuh pendidikan di universitas tersebut. Dia diketahui menjadikan dribbling sebagai tema dari tesisnya.

Kaoru Mitoma

Hal ini dilakukan Kaoru Mitoma dalam upaya mengembangkan kemampuannya di dunia sepakbola. Kala mengenyam pendidikan di Universitas Tsukuba, dia memang tetap bermain sepakbola dengan membela tim kampusnya.

Kaoru Mitoma sendiri dikabarkan memutuskan fokus ke dunia pendidikan sejenak pada 2016 karena merasa belum memiliki kekuatan fisik yang memadai untuk terjun sebagai pesepakbola profesional. Padahal kala itu, dia mendapat tawaran kontrak profesional dari Kawaski Frontale yang mentas di turnamen divisi teratas di Jepang.

Lewat tesisnya, Kaoru Mitoma membedah cara mengambil keuntungan dari lawan saat dribbling atau menggiring bola. Hasilnya, dia mengaku bisa meningkatkan karakteristik dribblenya.

Penelitiannya pun terbukti jitu karena bisa diterapkan langsung oleh Kaoru Mitoma ke permainanya. Terbukti, usai lulus dari universitas, Mitoma bisa langsung tampil moncer bermain bersama Kawasaki Frontale. Dia langsung mencetak 13 gol!

1
2
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Okezone.com tidak terlibat dalam materi konten ini.

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini