“Sangat sulit untuk mengetahuinya, tapi saya merasa senang dengan pencapaian kami di turnamen ini dan saya bangga dengan semua rekan tim saya karena telah menjadi juara,” ucapnya.
Teerasil menorehkan kenangan manis bersama Timnas Thailand. Tak sekadar menjadi juara, Teerasil juga merupakan mesin gol yang sangat berbahaya bagi lawan-lawannya.
Bersama dengan penyerang Vietnam, Nguyen Tien Linh, Teerasil berhasil menggondol penghargaan sepatu emas. Dirinya total mencetak enam gol.
Secara keseluruhan, Teerasil mencatat 82 caps bersama Timnas Thailand. Bomber kelahiran Bangkok itu mengemas 40 gol di segala kompetisi.
(Djanti Virantika)