KISAH penipuan Alessandro Zarrelli yang pernah gegerkan sepakbola Italia menarik untuk dibahas. Sebagian penggemar sepakbola Italia mungkin tak asing dengan pesepakbola satu ini.
Penipuan yang menggegerkan itu dimulai pada 2005 saat Bangor City menerima surat dari FA Italia. Mereka menawarkan Zarrelli yang berusia 21 tahun kepada tim itu selama setahun.
Surat itu juga menggambarkan Zarrelli sebagai 'pemain kaki kiri yang brilian'. Pada akhir tahun, FA Italia akan membayar Bangor City sebesar 2.000 euro.
Kala itu, Zarrelli mengaku pernah bergabung dengan tim junior di Sheffield Wednesday, Glasgow Rangers, dan MK Dons saat hendak mencoba bergabung dengan klub Inggris. Penipu asal Italia ini bahkan sesumbar bahwa dirinya merupakan the next Francesco Totti.
BACA JUGA: 5 Pesepak Bola Top yang Jatuh dari Puncak Karier Secara Drastis, Nomor 1 Legenda Manchester United
Zarrelli pun mengatakan kepada Bangor City, Quay Nomads Connah dan Lisburn Distillery merupakan deretan klub yang hendak mengontraknya jika berada di Inggris sebagai bagian program pertukaran budaya yang diselenggarakan oleh FA Italia.
BACA JUGA: 10 Gol Cantik Pesepakbola Indonesia yang Pernah Hebohkan Dunia, Nomor 1 Gol Terbaik di Piala Asia!
Namun, siapa sangka tipuannya yang rumit terungkap saat ia tertangkap setahun kemudian oleh program Sky TV 'Superfakes’. Kala itu, seorang presenter menginterupsi pertemuan dengan Zarrelli untuk memberi tahu bahwa pria berusia 22 tahun itu membeberkan cerita yang tidak masuk akal.
Alhasil, orang Italia itu dengan cepat mengakui bahwa ia tidak pernah bermain untuk klub yang katanya ia miliki. Agen yang disebutnya bernama Matteo Colobase pun ternyata tidak ada.
Follow Berita Okezone di Google News