Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Nguyen Tien Linh Ungkap Fakta Mencengangkan Sebelum Timnas Vietnam Kandaskan Indonesia di Semifinal Piala AFF 2022

Rio Eristiawan , Jurnalis-Selasa, 10 Januari 2023 |18:25 WIB
Nguyen Tien Linh Ungkap Fakta Mencengangkan Sebelum Timnas Vietnam Kandaskan Indonesia di Semifinal Piala AFF 2022
Nguyen Tien Linh menjadi mimpi buruk Timnas Indonesia di leg kedua semifinal Piala AFF 2022 (Foto: VFF)
A
A
A

NGUYEN Tien Linh ungkap fakta mencengangkan sebelum Timnas Vietnam kandaskan Indonesia di semifinal Piala AFF 2022. Sang bomber The Golden Star – julukan Timnas Vietnam – mengaku timnya harus melalui dua penerbangan karena tak ada yang langsung dari Jakarta ke Hanoi.

Timnas Vietnam sukses mengunci tiket ke final Piala AFF 2022. Mereka menaklukkan skuad Garuda – julukan Timnas Indonesia – di partai semifinal dengan kemenangan 2-0 pada leg kedua yang dimainkan di Stadion My Dinh, Senin 9 Januari 2023.

Timnas Indonesia vs Timnas Vietnam

Dalam laga tersebut Nguyen Tien Linh menjadi mimpi buruk Indonesia bisa melaju ke babak final Piala AFF 2022. Pasalnya, penyerang berusia 25 tahun itu berhasil mencetak dua gol ke gawang Nadeo Argawinata pada menit ke-3 dan 47.

Namun Vietnam sebenarnya sempat dihadapkan masalah non-teknis sebelum laga. Sebab, mereka perlu melalui dua penerbangan berbeda sebelum tiba di Hanoi.

"Sebelum pertandingan berlangsung, kami mengalami kesulitan tertentu ketika harus pindah dari Indonesia ke Vietnam, seluruh tim harus terbang melalui 2 tahap, cukup sulit untuk kembali ke Hanoi," kata Nguyen Tien Linh dilansir dari Bongda, Selasa (10/1/2023).

Di sisi lain, Timnas Indonesia sebenarnya tiba lebih dulu di Hanoi setelah leg pertama karena menggunakan pesawat carteran. Namun itu nyatanya tidak begitu berguna karena Garuda akhirnya takluk 0-2.

Timnas Indonesia vs Timnas Vietnam

Sementara itu, Nguyen Tien Linh pun mengaku masih belum mengetahui Thailand atau Malaysia yang akan menjadi lawan Timnas Vietnam di babak final. Namun, ia mengatakan bakal memaksimalkan taktik yang diberikan oleh Park Hang-Seo untuk menjadikan kemenangan dan keluar sebagai juara.

"Kami tidak tahu apakah lawannya adalah Thailand atau Malaysia. Namun di final, kami akan mencoba untuk memaksimalkan taktik terbaik yang dapat membuat kami menang," pungkasnya.

(Reinaldy Darius)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement