Timnas Indonesia sendiri memiliki catatan positif ketika bersua Vietnam di laga semifinal Piala AFF. Tercatat, mereka bersua dua kali di babak ini dan keduanya dimenangkan oleh Garuda.
Pertama kali pada Piala AFF 2000, Timnas Indonesia menang dengan skor 3-2. Kemudian pada Piala AFF 2016, ketika sudah beralih format kandang-tandang, Timnas Indonesia menang lagi dengan agregat 4-3.
Dalam kesempatan tersebut, Timnas Indonesia menang 2-1 di leg pertama yang dilangsungkan di Jakarta. Sedangkan di leg kedua yang dimainkan di Vietnam, skor berakhir imbang 2-2.
(Reinaldy Darius)