Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Sanksi Robert Lewandowski Ditangguhkan Jelang Barcelona vs Espanyol, Xavi Hernandez Justru Tak Senang

Ilham Sigit Pratama , Jurnalis-Sabtu, 31 Desember 2022 |13:44 WIB
Sanksi Robert Lewandowski Ditangguhkan Jelang Barcelona vs Espanyol, Xavi Hernandez Justru Tak Senang
Pemain Barcelona, Robert Lewandowski. (Foto: Reuters)
A
A
A

BARCELONA - Striker Barcelona, Robert Lewandowski yang awalnya tak bisa tampil di laga kontra Espanyol tiba-tiba diizinkan bermain karena sanksinya ditangguhkan. Kabar itu tentu menguntungkan Barcelona, namun sang pelatih, Xavi Hernandez ternyata tak terlalu senang dengan penangguhan sanski Lewandowski.

Sebab menurut Xavi penangguhan yang dilakukan mendadakan seperti itu justru merugikan Espanyol. Bagi Xavi, itu benar-benar tidak adil meki Barcelona yang mendapatkan keuntungan.

Seperti yang diketahui, Barcelona bakal menghadapi Espanyol di pekan ke-15 Liga Spanyol 2022-2023. Laga yang akan dihelat di Camp Nou, Barcelona, itu berlangsung Sabtu (31/12/2022) 20.00 WIB.

Robert Lewandowski

Sebelumnya, Barcelona terancam tanpa diperkuat Lewandowski. Sebab pemain asal Polandia itu diganjar kartu merah di laga sebelumnya, yakni saat menang 2-1 atas Osasuna pada 9 November 2022 silam.

Namun Barcelona mendapat kabar bahwa Lewandowski diperbolehkan tampil jelang pertandingan melawan Espanyol itu. Ya, penangguhan Lewandowski ditangguhkan oleh Komite Wasit RFEF (federasi sepak bola Spanyol).

“Kami sedang menyelesaikan sesi latihan. Kami telah mencoba opsi yang berbeda minggu ini, mengingat Robert tidak tersedia. Tapi pada akhirnya, kabar fantastis, bahwa kita bisa mendapatkan Robert,” kata Xavi dilansir Barca Blaugranes, Sabtu (31/12/2022).

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement