Share

Kylian Mbappe Akui Masih Belum Bisa Move On soal Kegagalan Timnas Prancis di Piala Dunia 2022

Destriana Indria Pamungkas, MNC Portal · Jum'at 30 Desember 2022 15:33 WIB
https: img.okezone.com content 2022 12 30 51 2737284 kylian-mbappe-akui-masih-belum-bisa-move-on-soal-kegagalan-timnas-prancis-di-piala-dunia-2022-PvDc85EYQm.jpg Kylian Mbappe akui masih belum bisa move on soal kegagalan Timnas Prancis di Piala Duniaa 2022. (Foto: Reuters)

KYLIAN Mbappe akui masih belum bisa move on soal kegagalan Timnas Prancis di Piala Dunia 2022. Piala Dunia 2022 memang telah berakhir sejak beberapa pekan lalu dengan Argentina sebagai juaranya.

Namun, rasa kecewa dan kesedihan Kylian Mbappe rupanya belum terobati. Penyerang berusia 24 tahun ini bahkan tak banyak bicara setelah gagal mempersembahkan trofi Piala Dunia bagi negaranya.

Kylian Mbappe

Setelah lebih dari sepekan berlalu, Kylian Mbappe akui masih belum bisa move on soal kegagalan Timnas Prancis di Piala Dunia 2022.

Kylian Mbappe Akui Masih Belum Bisa Move On soal Kegagalan Timnas Prancis di Piala Dunia 2022

Bintang Paris Saint-Germain (PSG) itu sebenarnya tampil apik pada laga pamungkas menghadapi Argentina. Bahkan, Kylian Mbappe berhasil mencetak hattrick dalam 120 menit pertandingan dan keluar sebagai peraih Top Skor Piala Dunia 2022.

BACA JUGA: Lagi, Emiliano Martinez Jadi Dalang Isu Ketidakharmonisan Hubungan Lionel Messi dan Kylian Mbappe

Sayangnya, Dewi Foturna tampaknya lebih memihak kepada Argentina untuk menjadi kampiun Piala Dunia. Argentina pun menghentikan puasa selama 36 tahun untuk menjadi juara Piala Dunia.

“Saya pikir saya tidak akan pernah melupakannya,” ungkap Kylian Mbappe dikutip dari Sports NDTV, Jumat (30/12/2022).

BACA JUGA: Lionel Messi Disebut sebagai GOAT, Ini Respons Tegas Carlo Ancelotti!

Mbappe baru membicarakan perasaannya setelah 10 hari pasca final Piala Dunia 2022. Setelah Piala Dunia 2022 berakhir, Kylian Mbappe dikabarkan menolak untuk berlibur.

Mbappe lebih memilih untuk kembali ke Les Parisien -julukan PSG- untuk berlatih dan bermain dalam laga lanjutan Liga Prancis 2022-2023. Mbappe kembali bertanding pada Kamis 29 Desember 2022 dini hari WIB saat PSG menghadapi Strasbourg.

Follow Berita Okezone di Google News

Pada pertandingan tersebut, Mbappe berhasil menyumbang satu gol pada menit ke-90+6. Sebelumnya, kedua klub memiliki skor imbang 1-1.

Meski demikian, Kylian Mbappe tidak menganggap kemenangan PSG atas Strasbourg untuk membayar kegagalan Timnas Prancis di Piala Dunia 2022.

Kylian Mbappe

“Seperti yang saya katakan kepada rekan setim saya, tidak ada alasan mengapa klub harus membayar kegagalan tim nasional, itu adalah dua situasi yang sangat berbeda,” ungkapnya.

Demikian pembahasan mengenai Kylian Mbappe akui masih belum bisa move on soal kegagalan Timnas Prancis di Piala Dunia 202.

1
2
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Okezone.com tidak terlibat dalam materi konten ini.

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini