LINK live streaming Liverpool vs AC Milan di Dubai Super Cup 2022 dapat Anda saksikan di RCTI+. Kedua tim akan saling berjumpa di Al-Maktoum Stadium, Dubai, Uni Emirat Arab (UEA), pada Jumat (16/12/2022) pukul 22.20 WIB.
Sejatinya lag Liverpool vs Milan itu tak lagi memperebutkan gelar juara. Sebab Arsenal yang juga ikut serta di Dubai Super 2022 sudah memastikan diri keluar sebagai pemenang usai merebut kemenangan keduanya di kompetisi tersebut saat melawan Milan.
Kendati demikian, tetap saja ini adalah duel Liverpool vs Milan. Kedua klub tersebut merupakan dua tim yang terkuat di Eropa saat ini.

Milan adalah tim dengan jumlah trofi kedua terbanyak di ajang Liga Champions lewat tujuh gelarnya. Sementara Liverpool berada di urutan ketiga dengan total sudah enam kali juara Liga Champions.
Dalam sejarahnya, Liverpool vs Milan kerap kali menyajikan pertandingan-pertandingan menarik. Jadi, dapat dipastikan laga Liverpool vs Milan di Dubai Super Cup 2022 akan berjalan sangat menarik.
Tentunya baik Liverpool dan Milan takkan menurunkan kekuatan terbaiknya pada laga nanti. Sebab banyak pemain Liverpool dan Milan yang ikut tampil di Piala Dunia 2022.
Apalagi laga tersebut merupakan pertandingan uji coba, sehingga pertandingan itu akan menjadi waktu yang tepat bagi kedua pelatih untuk meracik strategi. Jurgen Klopp yang merupakan pelatih Liverpool dan Stefano Pioli sebagai juru taktik Milan, yang jelas akan memanfaatkan momen tersebut untuk tetap menjaga performa timnya.
Sebab dengan seiringnya Piala Dunia 2022 berakhir, maka setiap tim akan kembali bermain di kompetisi masing-masing. Saat ini baik Liverpool dan Milan sedang berusaha mengincar posisi pertama di liga mereka.
Dengan begitu, Pioli dan Klopp tetap akan menyambut laga Liverpool vs Milan dengan serius. Laga uji coba di Dubai Super Cup 2022 tersebut dapat Anda saksikan secara live streaming di sini.
(Rivan Nasri Rachman)