SEBANYAK 3 pemain Timnas Prancis mendadak sakit jelang final Piala Dunia 2022, yakni Adrien Rabiot, Dayot Upamecano dan Kingsley Coman. Ironisnya, dua dari tiga nama ini merupakan personel andalan Prancis di Piala Dunia 2022.
Adrien Rabiot dan Dayot Upamecano terserang flu kelar laga Prancis vs Inggris pada Minggu, 11 Desember 2022 dini hari WIB. Akibatnya, kedua pemain ini absen saat Prancis bentrok dengan Maroko di semifinal Piala Dunia 2022 pada Kamis, 15 Desember 2022 dini hari WIB.
(Adrien Rabiot (paling kanan) terserang flu jelang final Piala Dunia 2022)
Setelah dua nama di atas, giliran Kingsley Coman yang diduga terserang flu unta ini. Pelatih Timnas Prancis, Didier Deschamps, mengonfirmasi Kingsley Coman menjadi korban terbaru.
βComan juga demam pagi ini. Kami memiliki beberapa kasus gejala mirip flu,β kata Didier Deschamps mengutip dari Sportbible, Jumat (16/12/2022).
"Kami berusaha berhati-hati agar tidak menyebar ke pemain lain. Para pemain telah berusaha keras di lapangan dan jelas sistem kekebalan mereka menurun,β lanjut pelatih yang membawa Pranncis juara Piala Dunia 2018 ini.
Apakah ini teori konspirasi layaknya jelang final Piala Dunia 1998 yang mempertemukan Brasil dan Prancis? Saat itu, Brasil mempunyai penyerang mematikan atas nama Ronaldo Luis Nazario de Lima.
Follow Berita Okezone di Google News