TIMNAS Argentina disebut curang demi menjadi juara Piala Dunia 2022. Melihat hal itu, Prancis pun tampaknya akan menjadi korban selanjutnya bagi Lionel Messi dan kolega.
Seperti diketahui Timnas Argentina saat ini tengah santer dirumorkan telah melakukan kecurangan selama gelaran Piala Dunia 2022 berlangsung. Hal itu pun tentunya demi membawa Lionel Messi meraih gelar juara Piala Dunia pertama dan terakhirnya.
Sebelumnya, salah satu netizen @XclusiveRonaldo melalui media sosial Twitter menjabarkan kecurangan-kecurangan yang dilakukan Timnas Argentina di Piala Dunia 2022. Dalam unggahannya itu, terdapat sembilan dugaan kecurangan La Albiceleste -julukan Argentina.
Yang pertama adalah ketika Argentina berhadapan dengan Polandia di babak grup. Pada saat itu, kiper Polandia, Wojciech Szczesny melakukan kontak minim saat berduel dengan Lionel Messi, namun wasit yang memimpin pertandingan justru memberikan hadiah penalti.
Kedua, Lionel Messi tidak diganjar hukuman kartu dari wasit ketika melakukan selebrasi provokatif seusai membobol gawang Belanda di perempatfinal Piala Dunia. Kala itu, ia berlari ke arah bench pemain Belanda dan melakukan selebrasi dengan meletakkan kedua tangannya di kuping.
Ketiga, Messi melakukan handball ketika berhadapan dengan Belanda namun tidak dapat mendapatkan kartu kuning dari wasit. Keempat, pemain Argentina yakni Leandro Paredes tidak mendapat kartu merah ketika menendang bola ke arah bench pemain Belanda dan hanya mendapatkan kartu kuning.
Kelima, Lionel Messi tak mendapatkan hukuman apapun dari FIFA ketika mengkritik kinerja wasit di laga kontra Belanda. Keenam, Emiliano Martinez yang melempar kritik kepada wasit di laga kontra Belanda juga tak mendapat hukuman dari FIFA.

Ketujuh, tidak diulangnya penalti kala Argentina melawan Belanda, padahal sebelum Lionel Messi menendang bola terdapat salah satu pemain La Albiceleste bergerak ke dalam area kotak penalti yang harusnya dilarang. Kedelapan, adanya wasit asal Argentina selama La Albiceleste masih tampil di Piala Dunia 2022.
Terakhir, penalti Argentina ketika berhadapan dengan Kroasia di babak semifinal. Pada laga tersebut, Argentina seharusnya tidak mendapat penalti lantaran kiper Kroasia Dominik Livakovic sama sekali tidak bergerak untuk menghentikan Julian Alvarez. Namun, wasit yang memimpin jalannya pertandingan itu justru menganggap kalau Livakovic melakukan pelanggaran terhadap Alvarez dan menghadiahi penalti untuk Argentina.
Melihat kecurangan-kecurangan tersebut, bukan tidak mungkin bagi Prancis akan menjadi korban bagi Argentina selanjutnya. Untuk diketahui, laga antara Argentina vs Prancis akan tersaji di Stadion Lusail pada Minggu (18/12/2022) pukul 22.00 WIB.
(Dimas Khaidar)