“Pertandingan ini ditentukan dengan satu gol. Tetapi, Albiceleste yang berpesta, dengan Lionel Messi mencetak gol kedelapan di turnamen, dan memenangkan Piala Dunia,” bunyi keterangan resmi EA, Rabu (9/11/2022).
Selain memperkirakan Argentina menjadi juara, simulasi EA juga menyebut jika Messi akan merebut sepatu emas atau top skor. Total, dia diperkirakan bakal mencetak 8 gol, lebih banyak dari pemain lainnya.
(Reinaldy Darius)