Share

Unai Emery Akui Sangat Menikmati Keberhasilan Aston Villa Jungkalkan Manchester United 3-1

Cikal Bintang, MNC Portal · Senin 07 November 2022 08:02 WIB
https: img.okezone.com content 2022 11 07 45 2702172 unai-emery-akui-sangat-menikmati-keberhasilan-aston-villa-jungkalkan-manchester-united-3-1-czAssHSRBv.JPG Unai Emery nikmati keberhasilan Aston Villa kalahkan Manchester United 3-1 (Foto: REUTERS)

UNAI Emery akui sangat menikmati keberhasilan Aston Villa jungkalkan Manchester United 3-1. Itu menjadi suatu keistimewaan bagi mantan pelatih Arsenal ini.

Melakoni laga debutnya sebagai pelatih Aston Villa, Unai Emery berhasil mempersembahkan kemenangan pada laga Liga Inggris 2022-2023. Mereka bahkan langsung unggul dua gol di babak pertama pada laga yang digelar di Villa Park, Minggu 6 November 2022 malam WIB.

 Aston Villa vs Manchester United

Gol-gol The Villans -julukan Aston Villa- dalam pertandingan itu dicetak oleh Leon Bailey (7'), Lucas Digne (11'), dan Jacob Ramsey (49'). Sementara, Manchester United hanya mampu membalas lewat gol bunuh diri Ramsey (45').

Emery mengatakan sangat menikmati kemenangan di laga debutnya. Apalagi, kemenangan ini didapat saat berjumpa dengan The Red Devils -julukan Manchester United.

"Suatu keistimewaan untuk berada di sini dan menang melawan mereka (Manchester United)," kata Emery dikutip dari laman resmi Aston Villa, Senin (7/11/2022).

 BACA JUGA:5 Penyebab Manchester United Kalah 1-3 dari Aston Villa di Liga Inggris 2022-2023, Nomor 1 Cristiano Ronaldo Frustrasi!

“Saya sangat menikmatinya hari ini. Kami sangat fokus pada rencana permainan kami. Kami sangat kuat dengan dukungan mereka (penggemar)," sambungnya.

Follow Berita Okezone di Google News

Kendati demikian, Emery enggan berpuas diri. Mantan pelatih Arsenal tersebut mengatakan, The Villans harus melakukan evaluasi agar konsisten di laga-laga berikutnya.

 Aston Villa vs Manchester United

"Ini hanya satu langkah dan kami harus mencapai keteraturan dan kami harus mencapai konsistensi di pertandingan berikutnya, di kandang dan tandang," jelas Emery.

"Kita punya banyak pekerjaan yang harus dilakukan," tukasnya.

1
2
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Okezone.com tidak terlibat dalam materi konten ini.

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini