“Kami kembali ke Indonesia, menantikan untuk berkompetisi kembali,” kata Milla dikutip Twitter pribadinya, Sabtu (5/11/2022).
 
Kompetisi sendiri saat ini masih belum berjalan imbas dari tragedi Kanjuruhan. Jadwal kelanjutan Liga 1 musim ini nantinya akan dibahas pada Rapat Utama Pemegang Saham Liga Indonesia Baru (RUPS PT LIB).
Berdasarkan pertemuan antar klub yang digelar pada Jumat 4 November 2022 silam, PT LIB memiliki opsi untuk menggelar kembali kompetisi, yakni pada 18 November, 25 November dan 2 Desember 2022. Kompetisi harus segera digulirkan karena ditargetkan rampung pada 16 April 2023 mendatang.
(Reinaldy Darius)