Pelatih Timnas Futsal Indonesia, Mohammad Hashemzadeh, berujar hasil ini bagus untuk evaluasi. Bisa tambah tahu apa yang kurang dan sudah meningkat.

"Kami bermain bagus, tetapi masih ada yang kurang maksimal. Namun ini adalah proses untuk menuju ke Kuwait," ujar Hashemzadeh.
Sebagai catatan, Piala Asia Futsal 2022 akan digelar mulai 27 September 2022. Indonesia tergabung dalam Grup C bersama Iran, Lebanon, dan Taiwan.
(Djanti Virantika)