CHANGWON - Pemain Tim Nasional (Timnas) Indonesia, Asnawi Mangkualam dipercaya bermain penuh saat membela Ansan Greeners di laga kontra Gyeongnam, Minggu (28/8/2022) malam WIB. Sayangnya, Asnawi gagal menyelematkan tim berjuluk Green Wolves itu dari kekalahan.
Ansan tepatnya tumbang 1-2 di pertandingan lanjutan K-League 2 2022 tersebut. Kekalahan itu lantas membuat Ansan tertahan di peringkat kedelapan.
Jalannya Pertandingan
Babak Pertama
Pada menit ketiga, serangan yang dibangun pemain Gyeongnam FC gagal dihentikan oleh Asnawi. Namun Lee Seung-bin berhasil menggagalkan serangan yang dibangun oleh pemain tuan rumah.
Sementara pada menit ke-11, Robson Duarte mendapatkan peluang untuk bisa membuat Ansan Greeners meraih keunggulan. Namun kiper Gyeongnam FC, Son JH berhasil menggagalkan peluang tersebut dan skor masih tetap imbang tanpa gol.
Namun pada menit ke-19, lini pertahanan Ansan gagal menghentikan Akselerasi Won Ki-Jong. Setelah berhasil lolos dari pemain bertahan di tamu, Ki-Jong memberikan umpan kepada Guilherme Castro dan berhasil diselesaikan dengan baik untuk membuat Gyeongnam FC unggul 1-0.
Memasuki menit ke-30, Ansan masih kesulitan untuk menembus pertahan tim tuan rumah. Asik menyerang membuat Gyeongnam FC berhasil menjauhkan keunggulan usai memanfaatkan kesalahan tim tamu.
Mo Jae-hyeon yang tak mendapatkan kawalan di sisi pertahan Ansan berhasil mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-42. Alhasil, Gyeongnam FC unggul 2-0 atas Ansan Greeners di babak pertama.
Babak Kedua
Ansan mencoba memberikan anacam kepada pertahan Gyeongnam FC, akan tetapi salah satu pemain tim tuan rumah melakukan pelanggaran di luar kotak penalti. Ansan tidak melakukan tendangan langsung ke arah gawang Gyeongnam FC, mereka bermain dengan umpan pendek.
Asnawi yang mendapatkan bola dari salh satu rekanya memberikan umpan kepada Duarte yang berada di sisi kanan lapangan. Duarte pun memberikan umpan kepada Young-nam, tetapi masih bisa ditepis oleh kiper lawan namun Kim Kyeong-jun berhasil mendapatkan bola dan menendang langsung untuk memperkecil keunggulan menjadi 1-2 dari Gyeongnam FC.
Sementara pada menit ke-75, Ansa hampir kemasukan gol kembali. Namun Asnawi berhasil menghentikan serangan yang dibangun oleh penyerang tim lawan dan membuat gawang timnya tetap aman.
Asnawi mencoba membangun serangan dengan memberikan umpan jauh langsung ke dalam kotak penalti. Namun pemain bertahan Gyeongnam FC berhasil menghentikan umpan tersebut.
Hingga babak kedua selesai, Ansan gagal mencetak gol tambahan untuk terhindar dari kekalahan. Alhasil, Asnawi dan kawang-kawan gagal mendapatkan poin.
Berikut Susunan Pemain:
Gyeongnam FC XI: Son JH; Lee JJ, Kim MJ, Park JH, Lee MK; Mo JH, Lee KJ, Lee WH, Castro; Won KJ, Orobo.
Ansan Greeners XI: Lee SB; Kim MH, Kim YN, Kwon YH; Asnawi, Lee JH; Duarte, Lee SM, Lee GY; Kim KJ, Choi GJ.
(Rivan Nasri Rachman)