Di sisi lain, Griezmann merasa bahwa telah menunjukan kemampuan terbaiknya dalam beberapa pertandingan terakhir bersama Atletico Madird. Ia juga melontarkan pujian kepada semua rekan setimnya, yang berjuang demi hasil terbaik.

"Saya telah bermain bagus selama beberapa minggu terakhir dan saya ingin menunjukkan apa yang bisa saya lakukan dan membantu tim, baik menyerang maupun bertahan hari ini,” sambungnya.
Sekadar informasi, selain laga Manchester United versus Atletico Madrid, di hari yang sama juga berlangsung satu pertandingan lainnya. Di mana Benfica sukses membenamkan Ajax Amsterdam dengan skor 1-0. Senasib dengan Atletico Madrid, Benfica berhak melaju ke perempatfinal Liga Champions 2021-2022 setelah unggul agregat 3-2.
(Hakiki Tertiari )