Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Real Madrid Tanpa 2 Pemain Bintang di Leg II 16 Besar Liga Champions 2021-2022 Kontra PSG

Muammar Yahya Herdana , Jurnalis-Rabu, 16 Februari 2022 |09:20 WIB
Real Madrid Tanpa 2 Pemain Bintang di Leg II 16 Besar Liga Champions 2021-2022 Kontra PSG
Real Madrid tanpa dua pemain bintang hadapi PSG di leg kedua 16 besar Liga Champions 2021-2022 (Foto: Reuters)
A
A
A

REAL Madrid dihadapkan dengan situasi sulit di Liga Champions 2021-2022. Setelah menelan kekalahan tipis 0-1 di leg pertama babak 16 besar kontra Paris Saint-Germain (PSG), El Real dipastikan kehilanagn Casemiro dan Ferland Mendy di leg kedua, 10 Maret 2022.

Kedua pilar pertahanan Real Madrid itu harus absen, lantaran terkena hukuman akumulasi kartu kuning. Seperti yang diketahui,

madrid vs psg

Ketegangan pertandingan Real Madrid vs PSG (Foto: Reuters)

Casemiro diganajar kartu kuning setelah ia menekel Leandro Paredes, ketika laga memasuki menit ke 37. Ketegangan di antara kedua pemain terlihat jelas pada laga tersebut. Bahkan, Casemiro tampak mencekik leher pemain asal Argentina itu.

Pada akhirnya, Casemiro mendapatkan kartu kuning yang berakibat kerugian bagi tim asuhan Carlo Ancelotti.

Tak cukup dengan Casemiro, Carlo Ancelotti diyakini bakal frustasi ketika pemain lainnya, Ferland Mendy, juga mendapatkan kartu kuning di menit ke 57.

Dilansir dari Marca, Rabu (16/2/2022), Carlo Ancelotti sebenarnya sudah memperingati Casemiro ketika Real Madrid berlaga di babak penyisihan grup.

Don Carlo -julukan Carlo Ancelotti- meminta pria asal Brasil itu untuk berhati-hati, karena kehadirannya dalam tim sangat diperlukan.

Kini, semua sudah terjadi. Carlo Ancelotti harus menanggung konsekuensi menjalani laga leg kedua tanpa kehadiran dua pemain andalannya itu.

Real Madrid vs PSG

Pemain Real Madrid menjaga ketat Kylian Mbappe (Foto: Reuters)

Sebagai tambahan infromasi, duel yang berlangsung di Stadion Parc des Princes, Rabu (16/2/2022) dini hari WIB berhasil dimenangi oleh PSG.

Kemenangan itu didapatkan berkat gol semata wayang dari Kylian Mbappe di menit ke-90+4. Laga itu berakhir dengan skor tipis 1-0.

(hth)

(Djanti Virantika)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement