BERGAMO – Manchester United akan menghadapi Atalanta pada laga keempat Grup F Liga Champions 2021-2022 di Stadion Gewiss, Rabu (2/11/2021). Menjelang pertandingan, Ole Gunnar Solskjaer mengaku dia menikmati mendapat hujatan.
Solskjaer sebelumnya menerima banyak kritikan usai Setan Merah dihancurkan Liverpool 5-0 pada lanjutan Liga Inggris 2021-2022. Bahkan seruan dirinya dipecat kembali bergema.

Pelatih asal Norwegia itu buka suara soal hujatan yang didapatnya menjelang melawan Atalanta. Solskjaer berujar dia sangat senang mendapat kritikan.
Baca juga: Atalanta Hadapi Manchester United, Gasperini Justru Beri Dukungan untuk Solskjaer
“Kritik bisa membuat Anda meragukan diri sendiri atau membangun diri sendiri. Saya selalu menikmatinya, teruskanlah,” kata Solskjaer dilansir Sky Sports, Selasa (2/11/2021).
Baca juga: Atalanta vs Manchester United, Solskjaer Siapkan Taktik Cadangan
Lebih lanjut, Solskjaer mewajarkan berbagai kritik bernada hujatan yang tertuju pada dirinya. Menurutnya hal itu sudah merupakan pekerjaan komentator, jurnalis dan penggemar Man United.
“Kami semua memiliki pekerjaan yang berbeda-beda, dan itu adalah pekerjaan mereka (jurnalis, komentator dan mantan pemain) untuk menyatakan pendapat. Saya di sini bukan untuk bertarung dengan siapapun,” lanjut pelatih asal Norwegia itu.
“Tidak apa-apa, jurnalis, pengamat. Kita semua memiliki pekerjaan berbeda-beda,” kata Solskjaer.